Ada Tanaman Dalam Aplikasi Teman Bisnis?
Halo semua, Tebi mau memperkenalkan fitur baru di Temanbisnisapp nih! Penasaran kan?
Fitur Tebi yang terbaru ini bernama “tanaman”. Lho kok tanaman? Iya, karena nantinya akan muncul gambar tanaman unyu di beranda aplikasi teman bisnis kalian.
Terus apa fungsinya? Yang jelas, fitur tanaman ini didesain khusus untuk menambah pengalaman berinteraksi dengan aplikasi Teman Bisnis dan pastinya memberikan kalian tambahan informasi yang sangat berguna.
Seperti tanaman yang harus dirawat dengan baik, tanaman di aplikasi Teman Bisnis ini juga harus kalian rawat dengan baik. Bagaimana caranya? Simak baik-baik penjelasan berikut ini:
Tanaman di aplikasi Teman Bisnis ini sangat unik, karena dia seperti manusia yang memiliki mood. Bisa senang dan bisa sedih seperti gambar di bawah ini.
Nah, uniknya mood tanaman tersebut sebenarnya dipengaruhi oleh aktivitas teman-teman di Aplikasi Teman Bisnis. Berikut penjelasan gambar di atas dari kiri ke kanan.
1. Jika kalian menginput transaksi dan menyebabkan saldo kas naik, maka tanaman tersebut akan senang dan daunnya akan tinggi seperti gambar yang paling kiri. Duh, gemes banget ya hihi.
2. Sekarang, jika kalian tidak menginput transaksi tapi tiba-tiba saldo kas naik (bisa karena transaksi kemarin yang negatif) maka tanaman tersebut akan bingung, persis seperti gambar kedua dari kiri. Wah, lucu juga ya kalau dia lagi bingung. Meski begitu, daunnya tetap tegak karena saldo kas naik.
3. Lalu, jika kalian tidak menginput transaksi tapi saldo kas turun, maka tanaman tersebut akan gelisah dan daunnya layu. Sama dengan gambar nomor dua dari kanan.
4. Yang terakhir, jika kalian menginput transaksi dan menyebabkan saldo kas turun, maka tanaman tersebut akan bersedih dan daunnya layu. Yah, kasian banget ya dia.
Nah, goal kalian sekarang adalah membuat tanaman tersebut selalu bergembira. Siapa sih yang gak meleleh melihat tanaman lucu ini tersenyum?
Perlu diingat bahwa mood tanaman kalian adalah cerminan dari kondisi bisnis kalian. Sebagaimana pepatah dunia keuangan mengatakan “kas adalah raja”. Untuk bisa melaju dan tumbuh, kalian harus selalu memperhatikan saldo kas pada bisnis tersebut. Jadi, tanaman anda riang, anda-pun senang.
Tunggu apa lagi? Yuk langsung dibuka aplikasinya dan dicoba fitur barunya. Semoga memberikan manfaat bagi teman-teman semua.